Ketika kau mengambil langkah
Mungkin ada yang suka
Mungkin ada yang senang
Mungkin ada yang tersakiti
Mungkin ada yang tersingkirkan
Hidup itu penuh dengan eksekuensi
Hidup itu penuh dengan ketidakpastian
Hidup itu penuh dengan kejutan-kejutan
Antara suka atau tidak hasil yang akan diraih
Biarkan hidup terjalani bersama rencana - rencana yang ada
Melangkahlah dan terus melangkah meski tersendat tertatih
Iringi dengan doa
Karena pada dunia tiada yang pasti kecuali kehendak Nya
Raihlah meski cercaan yang membuat luka
Hasilkan yang terbaik semaksimal kemampuan
Jangan pernah menyerah dengan keadaan
Jadikanlah keadaan menjadi pemacu lebih kuat untuk melangkah
Berbaik sangka pada apa yang menjadi hasil pada setiap perjalanan
Perih getir bukan mereka yang merasa
Biar hanya diri ini yang tahu dan Illahi Robbi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar